Pantau Sapras Penanggulangan Bencana
PANGKALAN BALAI, RB – Wakil Bupati Banyuasin meninjau persiapan personel dan sarpras kesiapan penanggulangan kebakaran hutan, lahan dan kebun yang diadakan Polres Banyuasin. Pasalnya kejadian bencana kebakaran hutan dan lahan di Kabupaten Banyuasin, terutama di musim kemarau cukup tinggi di berbagai kecamatan.
Kapolres Banyuasin AKBP Imam Syafi’i menjelaskan, apel digelar untuk mengetahui kesiapan dalam menghadapi kemungkinan terjadinya bencana alam. Baik dari kesiapan personel, sarana dan prasarana serta dukungan logistik lainnya.
“Kita jalin koordinasi atau sinergi dengan seluruh instansi atau pihak-pihak terkait, khususnya yang berhubungan dengan penanganan bencana alam. Kita berharap dengan adanya apel gelar pasukan ini, seluruh unsur yang terlibat lebih terkoordinir dan jelas peranannya masing-masing,” terang dia.
Imam menambahkan jika apel kesiapsiagaan penanganan bencana alam merupakan langkah awal yang tepat, strategi dalam rangka meningkatkan kesiapsiagaan petugas maupun masyarakat dalam menghadapi potensi kerawanan bencana alam. Dia mengharapkan semua pihak menyikapi secara sungguh-sungguh dan siap siaga, waspada dan antisipasi sedini mungkin kejadian bencana di wilayah Kabupaten Banyuasin.
“Kami berpesan kepada seluruh stakeholder bisa menggerakkan segala upaya, dalam hal pencegahan dan penanggulangan alam. Baik itu pemerintah, perusahaan-perusahaan swasta, tentunya partisipasi dari segenap masyarakat di Kabupaten Banyuasin,” pungkas dia. (idi)