Lurah Mulia Agung Dukung Pemberantasan Sarang Nyamuk

BANYUASIN III, RB – Lurah Mulia Agung Kecamatan Banyuasin III turun langsung, memantau pelaksanaan kegiatan fogging di sejumlah titik dalam wilayah kelurahan. Pasalnya langkah ini diambil sebagai upaya pencegahan, penyebaran penyakit Demam Berdarah Dengue (DBD) yang kerap meningkat saat musim hujan.
Lurah Mulia Agung Robin Cahyadi SSos MSi mengatakan, fogging dilakukan oleh tim gabungan Puskesmas Pangkalan Balai dan Bidan dan Kelurahan Mulia Agung. Fogging difokuskan pada area yang menjadi tempat perkembangbiakan nyamuk aedes aegypti, seperti selokan, genangan air dan halaman rumah warga.
“Fogging ini sebagai tindakan darurat, menurunkan populasi nyamuk dewasa. Namun saya ingatkan warga supaya fogging diimbangi tindakan pencegahan lain, seperti Pemberantasan Sarang Nyamuk (PSN) melalui gerakan 3M Plus,” ungkap dia kepada radarbanyuasin.com.
Gerakan 3M Plus dimaksud berupa menguras tempat penampungan air, menutup rapat wadah air, mendaur ulang barang bekas serta menggunakan bubuk larvasida pada air yang sulit dibersihkan.
“Saya mengajak masyarakat harus aktif menjaga kebersihan lingkungan, jangan sampai nyamuk berkembang biak membahayakan kesehatan. Ingat, fogging hanya membunuh nyamuk dewasa, sementara telur dan larva nyamuk tetap harus diberantas melalui PSN,” pungkas dia. (myd)